Jika bosan denga tahu biasa yang langsung digoreng maka anda bisa menambahkan isiannya. Tahu yang ada isi berupa mie biasa disebut tahu brontak. Jika disebagian tempat hanya diisi saja, tahu brontak mempunyai keunikan yaitu dengan cara dibungkus menggunakan tepung.
Tahu Brontak
Bahan
1/4 mie aci
1 ons cabe rawit merah
5 siung bawang putih
8 siung bawang merah
Penyedap Sasa dan Gula, secukupnya
Cara Membuat Tahu Brontak
Mengolah Isi:- Haluskancabai rawit, bawang putih dan bawang merah lalu di tumis sampai harum.
- Masukan mie aci, sambil di potong-potong pakai sodet ny, kasih garam,sasa dan gula dikit, masak sampai matang dengan api sedang
- Campur tepung beras, air, terigu , kasih irisan daun bawang.
- Goreng Tahu. Belah bagian tengah tahu
- Beri isian mie aci ke tahu yang sudah dibelah.
- Lalu masukan ke dalam adonan tepung
- Goreng, sampai matang