Tanpa bosennya bikin rujak cireng ala Putri Meiliana. Bahan ada
terus di dapur, buatnya gampang lagi. Ini namanya rujak cireng. Gak
meletus ko soalnya ada lumuran tepung sagunya. Tips jika mau goreng
minyaknya lumuri tepung sagu atau tepung beras. Biar cireng gak
meletus2. Aku liat di acara tv supaya menggoreng ga meletus itu
minyaknya taburin dulu dikit.
Dulu ada bunda yang bilang ko cireng di rebus, supaya bisa dilumuri tepung sagu. Mungkin dia nggoreng cirengnya ga dilumurin tepung sagu. Lumuran tepung sagu selain agar aman di goreng, itu yang bikin crispy. Dari 1/4 kg tepung sagu, sisakan 2-3 sdm untuk lumuran adonan yang telah di rebus.
Resep Rujak Cireng
Bahan cireng:
- 1/4 kg tepung sagu
- 2 sdm tepung terigu
- 1 sdt garam, rasa sesuai selera
- 3 siung bawang putih, haluskan
- Daun bawang, iris
- Air, secukupnya
Bahan sambal rujak:
- Gula merah
- Cuka
- Garam
- Bawang merah
- Cabai
- Air
#serba secukupnya
Cara Membuat Rujak Cireng
- Campurkan tepung sagu, tepung terigu, garam, daun bawang dan bawang putih.
- Aduk rata adonan sambil diberi air secukupnya, sampai bisa di bentuk.
- Panaskan panci yang berisi air.
- Setelah adonan cireng di bentuk, masukan ke panci yang berisi air.
- Tunggu hingga mengambang.
- Setelah mengambang, angkat lalu lumuri dengan tepung sagu.
- Setelah itu goreng di minyak panas.