Met pagi buntik, kemarin saya dan anak-anak ikut lomba membuat panganan berbahan dasar umbi-umbian. Kita sepakat buat puding ubi ungu dan alhamdulillah dapat juara 1. Hasil kreasi anak-anak di sekolah dan wali kelasnya, sehingga jadilah puding ubi ungu ala Wijayanti Oktavia dan para murid lainnya. Barangkali ada yang punya stok ubi dirumah. Resep puding ubi ungu silahkan dicoba.
Resep Puding Ubi Ungu
Puding :
- 400 gr ubi ungu yang dihaluskan
- 1 bungkus agar-agar plain
- 100 gr gula pasir
- 600cc cairan susu (dari 1 kotak kecil susu ultra putih ditambah air hingga 600 cc)
- garam secukupnya
Cara Membuat Puding Ubi Ungu
- Aduk semua bahan kecuali ubi sampai mendidih, matikan api.
- Masukkan ubi yang sudah dihaluskan sampai menyatu dengan adonan.
Vla Susu
Bahan
- 100 cc susu cair
- 100 cc air
- 2 sdm maizena yang dilarutkan di air
- 2 sdm gula
Cara Membuat Vla Susu
- Aduk susu, air dan gula sampai mendidih, matikan api,
- Masukan cairan maizena, nyalakan api kembali lalu aduk sampai kental dan meletup. Selamat mencoba buntik.
Itu foto puding ubi ungu agak ketutupan fla jadi gak begitu kelihatan ya.
Pudingnya yang warna ungu, dicetak di cetakan puding kecil. Oh yang bagi
yang belum tau maizena itu tepung dari jagung, fungsinya di makanan
cair untuk pengental. Kalau di kue kering untuk perenyah.