ik
Minggu, 12 Juli 2015

Resep Cara Membuat Tongseng Sapi

Kalau beli tongseng sapi lumayan harganya tapi dapatnya sedikit. Bikin sendiri saja biar puas, dapat banyak dan tidak bikin kantong bolong. Paling enak dimakan hangat. Mending buat tongseng sendiri by novita damayanti.

Resep Cara Membuat Tongseng Sapi

Resep Tongseng Sapi

Bahan:
  • (Haluskan semua)
  • 1/2 sdm ketumbar butiran
  • 1 sdt jintan
  • 1/2 sdt adas manis
  • 1 sdt merica bubuk
  • 2 buah cengkeh
  • 2 ruas jari lengkuas
  • 1/4 butir biji pala ukuran kecil
  • 3 ruas jari kunyit
  • (bumbu halus bisa diganti bumbu gulai bubuk 3 sdm pakai merk koepoe-koepoe)
  • 3 buah bawang merah iris tipis
  • 3 siung bawang iris tipis
  • 3 sdm minyak untuk menumis
  • 1/4 kg daging sapi potong dadu
  • 750 ml air (untuk merebus daging)
  • 100 ml santan (dari 1/2 butir kelapa tua)
  • 3 sdm kecap manis
  • garam dan gula pasir sesuai selera
  • 10 buah cabe rawit utuh (memarkan bila suka pedas)
  • 100 gr daun kol iris kasar
  • 2 buah tomat hijau
  • bawang goreng

Cara Membuat Tongseng Sapi

  1. Rebus daging empuk dengan api kecil (buang busanya pada saat direbus, sisihkan sisa air rebusannya untuk air kaldu).
  2. Tumis bawang putih dan bawang merah sampai harum lalu tambahkan bumbu yang sudah dihaluskan atau bumbu gulai bubuk tumis sampai harum.
  3. Lalu tambahkan air kaldu dari sisa rebusan daging, tambahkan santan, daging aduk-aduk agar santan tidak pecah.
  4. Masukan cabe rawit utuh, kecap manis, gula dan garam, beberapa saat sebelum diangkat masukan kol dan potongan tomat.
  5. Sajikan dengan taburan bawang goreng.
  6. Selamat mencoba, happy cooking.
Coba juga:
Resep Tongseng Daging Sapi Kuah Kental dan Pedas
Resep Membuat Tongseng Ayam Santan

Simpan Resep di Facebook
Simpan Resep di Twitter
Simpan Resep di Google+

Related : Resep Cara Membuat Tongseng Sapi