ik
Minggu, 03 Januari 2016

Resep Bolu Kukus Rainbow dan Tips Memberi Motif

Alhamdulillah pesenan kue bolu kukus rainbow sudah selesai. Yang mau resepnya sudah pernah aku tulis ya di resep rainbow kukus tempo hari. Ini aku kirim lagi ya foto bolu dan tips memberi memberi motif sama resepnya deh. Intinya sama dengan yang rainbow kukus kemaren aku kasih cuma kemaren bentulnya layer, kalau ini pas dipotong jadi kayak bolu zebra (zebra rainbow dan zebra mocca coklat).
Resep Bolu Kukus Rainbow dan Tips Memberi Motif

Resep Bolu Kukus Rainbow dan Tips Memberi Motif

Resep Bolu Kukus Rainbow

Bahan 2 :
  • 5 butir Telur
  • 250 gr Gula Halus
  • 20 gr Tbm atau Sp
  • 1 bks kara 65 ml dan air 200 ml
  • 250 gr Terigu
  • Vanilli
  • Pewarna makanan untuk yang rainbow, pasta mocca dan pasta coklat untuk yang satu lagi ya

Cara Membuat Bolu Kukus Rainbow

  1. Siapkan loyang kotak ukuran 20x20 atau yang bundar ukuran 22 cm, oles minyak dan alasi dengan kertas toto bawahnya juga kelilingnya.
  2. Panaskan kukusannya.
  3. Kocok telur, gula dan pengembang (tbm atau sp) sampai benar-benar mengembang ya, (adonannya jadi putih dan berjejak).
  4. Masukan terigu dan santan bergantian sampai habis (gunakan speed paling kecil).
  5. Bagi 6 adonan untuk rainbow masing-masing diberi warna merah, orange, kuning, hijau, biru dan ungu. Kalau untuk mocca coklat adonannya dibagi tiga ya.
  6. Tuang kedalam loyang masing-masing warna 3 sdm ya buntik sampai habis.
  7. Lalu terakhir dengan menggunakan ujung atas sendok kita tarik garis-garis bagian atasnya saja ya, nggak perlu sampai bawah, sesuai kreasi buntik-buntik.
  8. Kukus kue selama 30 menit.
Simak juga rseep bolu kukus berikut ini bun:

Simpan Resep di Facebook
Simpan Resep di Twitter
Simpan Resep di Google+

Related : Resep Bolu Kukus Rainbow dan Tips Memberi Motif