Camilan rainbow cake ala aan siang ini buat suami dan si kecil yang lagi sakit minta do'anya para bunda semoga lekas sembuh semua amin. Bagi yang lagi sibuk mari sini ke Ambon saya kasih atau mau buat sendiri juga boleh. Bagi yang penasaran bikin kue gagal terus mending olah resep satu ini, saya syukur sekali tanpa ada halangan apapun. Toping cukup olesan butter cream plus parutan keju sudah cukup.
Resep Rainbow Cake
Bahan:
- Terigu 3/4 gelas
- Maizena 1/4 gelas
- Gula 1 gelas
- Telor 4 butir
- Vanili 1/2 sdt
- SP 1 sdm
- Mentega dicairkan 100 gram
- Baking powder 1/2 sdt
- Susu kental manis putih 1 sachet
- air putih 1/4 gelas
Cara Membuat Rainbow Cake
- Mixer telor, gula, vanili, sp, baking powder, susu dengan kecepatan tinggi selama 15 menit.
- Kecilkan mixer masukkan trigu, maizena dan air secara bergantian sebentar saja.
- Matikan mixer masukkan mentega cair.
- Bagi adonan sesuai selera kasih warna.
- Panaskan kukusan jangan lupa tutupnya dibungkus serbet.
- Olesi loyang dengan minyak goreng dan kukus selama 5 menit tiap lapisannya.
- Ulangi sampai adonan habis.
- Lapisan terakhir kukus agak lama.
Rainbow yang ini dijamin menggoyang lidah bun: