Masih dengan resep paha ayam fillet kriuk ala yani setiani mari bunda sarapan. Ini ayam paha bund yang buang tulangnya sama abang penjual ayamnya otomatis ada yang sudah dipotong bagian dagingnya. Asilnya saya masih sibuk sama bocah plus kerjaan rumah berhubung sangat ingin berbagi saya sempatkan untuk menulis. Oh ya bubuk bawang putih itu sama kayak lada putih bubuk atau black paper. Hanya saja ini khusus bawang putih. Emang jarang di pasaran.
Resep Paha Ayam Fillet
Bahan Cair:
- 150 gr tepung terigu
- 1 sdt tepung maizena
- 1/2 sdt baking powder
- 1 butir kuning telur
- 50 ml air dingin
- 1/2 sdt garam gurih
- 1/4 sdt bubuk bawang putih
- Sejumput lada putih
Bahan Kering:
- Terigu 8 sdm
- Sejumput garam
- Sejumput kaldu bubuk
- Lada putih atau hitam
Cara Membuat Paha Ayam Fillet
Bahan cair:
- Aduk rata hingga ada gumpalan-gumpalan kecil.
Bahan kering:
- Campur semua bahan kering tambahkan sedikit air. Aduk hingga agak kental.
- Ambil ayam masukan ke adonan basah lalu ke adonan kering bolak balik merata hingga daging tertutup adonan semua.
- Lakukan hingga ayam habis.
- Lalu goreng di minyak panas dengan api sedang kurang lebih 10-15 menit.
Saus:
- Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga wangi.
- Lalu masukan 1/2 sdm terigu aduk rata.
- Masukan saos tomat lalu saos barbeque.
- Kalau mau pedas tambahkan saos pedas aduk rata hingga meletup.
- Tambah sedikit garam dan gula kasih sedikit black paper.
- Matikan kompor.
- Siapkan nasi dan ayam kriuk lalu tuangkan saosnya.
Penyelesaian:
- Lebarkan paha tusuk dengan garpu taburi sejumput garam dan bubuk lada (bisa lada hitam atau lada putih).
- Oles sedikit saus barbeque yang sudah jadi.
- Siap disajiakan.
- Selamat mencoba.
Cobain juga yang ini: