ik
Minggu, 10 Juli 2016

Resep Cara Membuat Soup Kimlo Jantung Pisang

Soup Kimlo ala rizky eka pilihan menu untuk berbuka puasa. Bahan yang dibutuhkan biasa layaknya soup pada umumnya cuman pakai jamur kuping. Bedanya ya itu bahannya di gongso yang artinya digoreng, pakai minyak sedikit 1-2 sdm cukup jangan banyak. Selain itu yang unik pakenya jantung pisang kering itu bunga yang putihnya. Yang biasa dijual di pasar pakainya bunga pisang.

Resep Cara Membuat Soup Kimlo Jantung Pisang

Resep Soup Kimlo

Bahan A:
  • Wortel
  • Kembang Kol
  • Jamur kuping (direndam air panas dulu)
  • Jantung pisang kering (dibentuk pita) (direndam air panas dulu)
  • So'on
  • Bakso
  • Sosis (tapi ini saya tidak pakai)
Bahan B:
  • Udang segar, kalau tidak ada bisa diganti ebi
  • Ayam (saya pakai dada mentok 250 gr yang direbus dulu untuk kaldunya akan digunakan sebagai kuah soup), daging disuwir
Bahan C:
  • Garam dan gula pasir (sebagai penyeimbang rasa) secukupnya
  • Penyedap rasa (kalau butuh, tapi lebih baik tidak usah karena sudah gurih)
Bahan D Bumbu:
  • yang dihaluskan : bawang merah, bawang putih, merica, pala
  • yang diiris : bawang bombay

Cara Membuat Soup Kimlo

  1. Gongso bumbu halus dan bawang bombay sampai harum.
  2. Masukkan ebi atau udang digongso sampai berubah warna.
  3. Masukkan wortel, gongso sebentar.
  4. Tuang air kaldu, masukkan bakso dan suwiran ayam.
  5. Bila telah mendidih, masukkan kembang kol, jamur kuping dan jantung pisang.
  6. Masak sebentar lagi, bila sudah matang, angkat, taruh di wadah, masukkan so'on dan taburi dengan daun bawang serta seledri.
  7. Bisa juga taburi bawang merah goreng.
  8. Siap dinikmati.
  9. Selamat mencoba.
Coba juga resep yang ini:

Simpan Resep di Facebook
Simpan Resep di Twitter
Simpan Resep di Google+

Related : Resep Cara Membuat Soup Kimlo Jantung Pisang