ik
Jumat, 05 Agustus 2016

Resep Cara Membuat Ayam Bumbu Oriental

Salam hormat semuanya sekarang makan yang sedikit lemak lauknya ya para sahabat ayam bumbu oriental ala wiwik sutrisno soalnya kemarin lebaran habis makan yang berlemak, opor, rendang, kare. Berbagi ilmu dan mencari ilmu disini sangatlah menyenangkan yuk mari.

Resep Cara Membuat Ayam Bumbu Oriental

Resep Ayam Bumbu Oriental

Bahan:
  • 1/2 kg Ayam fillet dipotong dadu atau sesuai selera
  • 1 buah bawang bombay ukuran sedang
  • 5 siung bawang putih
  • jahe sebesar ibu jari
  • 3 sdm kecap manis
  • 1 sdm sauce inggris
  • 1 sdm saus tiram
  • 2 sdm minyak wijen
  • 1 sdm angciu nggak pakai nggak apa-apa
  • 500 cc, 500 ml atau 2 gelas air
  • 1 sdt garam atau sesuai selera
  • 1 sdm gula atau sesuai selera
  • 1 sdt lada bubuk

Cara Membuat Ayam Bumbu Oriental

  1. Ayam dicuci bersih diberi sedikit air perasan jeruk nipis biarkan selama 5 menit.
  2. Lalu tumis bawang putih yang sudah digeprek bersama bawang bombay yang sudah diiris tipis dengan 1 sdm minyak goreng.
  3. Setelah layu masukan jahe, kecap, saus tiram, sauce inggris, angciu, lada bubuk.
  4. Lalu tuang air hingga mendidih.
  5. Lalu masukan ayam hingga airnya menyusut.
  6. Lalu masukan gula setelah ayam sudah benar-benar matang matikan api.
  7. Lalu masukan garam dan minyak wijen.
Resep ayam yang ini juga menggoda bun:

Simpan Resep di Facebook
Simpan Resep di Twitter
Simpan Resep di Google+

Related : Resep Cara Membuat Ayam Bumbu Oriental