ik
Minggu, 07 Agustus 2016

Resep Cara Membuat Brownies Kentang Rasa Coklat

Assalamu'alaikum bunsis semua selamat pagi menjelang siang mari bereksperimen membuat brownies kentang. Soalnya bosen dengan olahan kentang yang gitu-gitu saja ya nih nyoba brownies kentang ala ristini. Kira kira dapat respon baik nggak ya dari para bunda soalnya pasti pada suka soalnya menggunakan coklat jadi tambah manis. Coklatnya beli di toko roti 1/4 kg harganya 13 ribu.
Resep Cara Membuat Brownies Kentang Rasa Coklat

Resep Brownies Kentang

Bahan:
  • 1/4 kg kentang (kukus dan haluskan)
  • 1 btr telor
  • 3 sdm gula halus
  • 1 sachets vanili
  • 1 sdm maizena
  • 5 sdm minyak sayur
  • 3 sdm coklat
  • 5 sdm air

Cara Membuat Brownies Kentang

  1. Mixer telor sampai kaku dengan kecepatan sedang.
  2. Masukkan gula, mixer sampai mengembang.
  3. Masukkan coklat, maizena, vanili mixer dengan kecepatan rendah.
  4. Masukkan kentang mixer dengan kecepatan tinggi.
  5. Masukkan minyak sayur, air lalu mixer dengan kecepatan rendah sampai tercampur rata.
  6. Tuang adonan ke loyang yang sudah di olesi minyak sayur dan di alasi kertas roti.
  7. Kukus 30-35 menit.
Brownies yang ini juga manis dan lembut bun:

Simpan Resep di Facebook
Simpan Resep di Twitter
Simpan Resep di Google+

Related : Resep Cara Membuat Brownies Kentang Rasa Coklat