ik
Kamis, 11 Agustus 2016

Resep Cara Membuat Brownies Toping Parutan Coklat Batang

Ikutan posting juga ah brownies bunda ala anggraeni pratama. Atas adonanya saya kasih parutan coklat batang, jadi hasilnya bolong-bolong tapi nggak ngurangin rasa kok bun, malahan tambah mantap walaupun tanpa toping. Yang mau resep sabar ya bun soalnya mau ngelonin bocah dulu dan baru malam ini sempat posting ke blog ini.

Resep Cara Membuat Brownies Toping Parutan Coklat Batang

Resep Brownies

Bahan:
  • 2 butir telor
  • 100 gr gula
  • 90 gr terigu
  • 1 sdm susu bubuk dan coklat bubuk
  • 1/4 sdm soda kue
  • 100 gr minyak goreng
  • 100 gr dcc (diparut)
  • 1/2 sdt pasta coklat

Cara Membuat Brownies

  1. Campurkan terigu, coklat bubuk, susu bubuk dan soda kue ayak sisihkan.
  2. Lalu mixer telor dan gula pakai wisk sampai gula larut.
  3. Kemudian masukan terigu aduk rata selanjutnya masukan minyak aduk sampai rata.
  4. Terakhir masukan pasta coklat dan dcc yang sudah diparut aduk rata.
  5. Lalu tuang ke loyang ukuran 30x10 yang sebelumnya diolesi margarin.
  6. Lalu kukus 25-30 menit angkat sajikan.
Simak pula resep berikut:

Simpan Resep di Facebook
Simpan Resep di Twitter
Simpan Resep di Google+

Related : Resep Cara Membuat Brownies Toping Parutan Coklat Batang