ik
Jumat, 05 Agustus 2016

Resep Tumis Bunga Pepaya Tidak Pahit

Assalamualaikum selamat pagi alhamdulillah masih diberi kesehatan untuk membuat tumis bunga pepaya ala yunie. Nanti akan saya ajari supaya tidak pahit dengan cara direbus menggunakan garam, ikuti saja cara membuat semuanya dijamin nggak bakal pahit. Ini bekal saya kekantor, karena sekolah masih libur jadi bunda paudnya ini juga libur. Hampir tiap ke kantor atau ke paud saya bawa bekal makanan dan air minum. Gadis super irit tapi nggak pelit itu kata orang. Adakah bunda yang sama seperti saya?

Resep Tumis Bunga Pepaya Tidak Pahit

Resep Tumis Bunga Pepaya

Bahan:
  • 2 ikat bunga pepaya
  • Garam
Bumbu:
  • Cabe merah dan cabe rawit
  • Bawang merah dan putih
  • Kemiri
  • Terasi setengah bungkus
  • Ikan teri
  • Tomat yang diiris
  • Daun salam

Cara Membuat Tumis Bunga Pepaya

  1. Bunga pepaya direbus dengan daun biji bisa juga dicampur garam, rebus sampai benar-benar matang kira-kira 20 menitan.
  2. Selesai direbus lalu bilas 2 kali dengan air bersih, lalu tiriskan.
  3. Tumis bumbu lalu beri air.
  4. Masukan bunga pepaya aduk.
  5. Beri garam, penyedap dan gula pasir sedikit.
  6. Masak hingga air berkurang.
Coba juga:

Simpan Resep di Facebook
Simpan Resep di Twitter
Simpan Resep di Google+
Tags :

Related : Resep Tumis Bunga Pepaya Tidak Pahit