ik
Selasa, 04 Oktober 2016

Resep Cara Membuat Sarden Sambal Racikan Sendiri

Sudah lama nggak setor sibuk skripsi yang nggak kelar-kelar akhirnya bisa berbagi resep sarden sambal ala yuliani lagi. Aslinya hanya sarden sudah enak tapi jika ditambahkan dengan olahan sambal buatan sendiri bakal lebih mantap. Jangan heran yang anda masakkan bakal ambil nasi untuk yang ke dua kalinya lagi. Yuk bunda jangan setengah-setengah kalau masak layaknya lauk biar keluarga betah makan di rumah.

Resep Cara Membuat Sarden Sambal Racikan Sendiri

Resep Sarden Sambal

Bahan:
  • 1 kaleng Sarden M***
  • 8 buah bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1/2 ons cabe keriting
  • 7 buah cabe jawa
  • 1 biji tomat
  • 3 lembar daun jeruk
  • 1 lembar daun salam
  • 1 batang serai (geprek)
  • 1 buah bawang bombay
  • Minyak
  • Garam gula secukupnya

Cara Membuat Sarden Sambal

  1. Goreng sebentar ikan sarden hingga sedikit kering.
  2. Panaskan minyak.
  3. Masukkan tomat, daun jeruk, daun salam, sereh sampai layu.
  4. Setelah layu masukkan cabe yang sudah dihaluskan setelah cabe masak masukkan kuah sarden aduk rata tunggu lebih kurang 5 menit biar meresap.
  5. Setelah itu masukkan ikan sarden yang sdah digoreng aduk rata kembali lalu angkat.
Coba juga:

Simpan Resep di Facebook
Simpan Resep di Twitter
Simpan Resep di Google+

Related : Resep Cara Membuat Sarden Sambal Racikan Sendiri