ik
Selasa, 11 Oktober 2016

Resep Sempol Ayam Punyaku Kini Jadi Bisnis

Sempol ayam ala ummu haura alhamdulillaaah laris manis semoga bisa menginspirasi awalnya cuma posting di bbm eh banyak yang pesen akhirnya jadi bisnis. Saya kalau bikin sekalian banyak rata-rata yang pesan untuk di jual lagi saya jual 100 tusuk 50 ribu dan mereka jualnya sampai 1000 rupiah jadi untungnya 100%. Memang saya sengaja untuk memberikan keuntungan banyak kepada mereka supaya usaha ini jalan terus, pasti semangat kalau jajanan mereka untungnya besar. Laku 50 tusuk per hari ditambah jajanan mereka yang lain pasti untungnya mendekati 50 ribu. 

Resep Sempol Ayam Punyaku Kini Jadi Bisnis

Resep Sempol Ayam

Bahan:
  • 1 kg daging ayam cincang
  • 4 butir telur
  • 8 buah bawang putih haluskan
  • 1/4 kg tepung tapioka
  • 4 sdm tepung terigu
  • secukupnya garam
  • 4 sdt merica bubuk
  • secukupnya air
  • secukupnya minyak goreng
  • tusuk sate secukupnya

Cara Membuat Sempol Ayam

  1. Campur jadi satu daging ayam, tepung tapioka, tepung terigu, garam, merica dan beri air sedikit.
  2. Aduk jadi satu lalu lilitkan ketusuk sate.
  3. Rebus air sampai mendidih.
  4. Lalu masukkan lilitan daging ayam tadi rebus cukup senbentar saja.
  5. Lalu siapakan penggorengan dan sempol siap digoreng dengan dicelupkan ke telur yang sudah dikocok terlebih dahulu.
Lihat yang ini juga yuk:

Simpan Resep di Facebook
Simpan Resep di Twitter
Simpan Resep di Google+
Tags :

Related : Resep Sempol Ayam Punyaku Kini Jadi Bisnis