Ini nich pesanan resep bolu kukus dengan telur. Maaf menunggu lama ya bunda Dinda, si kecil ku lagi rewel. Bikin bolu kukus kok atasnya suka gak mulus alias grepesan ada solusinya
bun biar mulus. Caranya bagian atas bolu gak di kasih kertas roti.
Dibiarkan gitu saja yang penting tutup kukusannya di tutup dengan serbet
biar air uapnya gak jatuh ke dalam kuenya.
Resep Bolu Kukus Telur
Bahannya- 1/4 gr gula pasir
- 1/2 sdt sp
- 1/2 sdt tbm
- Telur 6 btr
- vanili
- Terigu 250 gram
- Sedikit Garam
- Minyak Sayur
- Kara ukuran kecil 1 bungkus
- Air 100 ml
Cara Membuat Bolu Kukus Telur
- Mixer selama 15 menit atau sampai putih berjejak, matikan mixer.
- Setelah itu masukan bahan II, aduk rata.
- Lalu adonan di bagi 2 beri pewarna yang diinginkan. Sebenarnya aku ingin buat cara bolu zebra cake tapi berhubung loyang yang aku punya loyang yang tegahnya berlubang jadi seperti ini.
- Cara menuangkannya tutup lubang atas loyang dengan tutup gelas lalu tuang adonan diatas tutup gelas secara brgantian, lakukan sampai adonan habis.
- Masukan ke panci kukusan yang sudah panas.
- Setelah itu kukus selama 30 menit.
- Jangan lupa tutup panci di lapisi dengan serbet ya bun.