Aku iseng-iseng bikin cake jagung manis dipangang di magic com buntik hasilnya oke enak banget topingnya seadanya yang ada di rumah. Jika anda punya oven dipakai karena hasilnya kan lebih bagus. Tapi ini mengejar kepraktisan soalnya jarang ada yang punya kalau duitnya tidak ada kelebihan. Cake jagung ala bunda junong ini lebih enak dihidangkan dengan teh hangat atau kopi pas pagi hari, mantab bisa bikin males berangkat kerja.
Resep Cake Jagung Manis
Bahan:
- 2 jagung manis
- 3 sdm gula pasir (selera)
- 2 telor
- 2 sdm terigu
- 3 sdm mentega atau minyak goreng
- 1/2 sdt baking powder
Cara Membuat Cake Jagung Manis
- Jagung iris blender tanpa air sisihkan.
- Kocok gula pasir telor dan bp sampai mengembang.
- Masukan terigu mentega dan jagung yang sudah diblnder.
- Masukan mejicom yang sudah diolesin minyak 4 kali on off mejicom angkat dan sajikan toping bebas sesuai selera.
Cobain juga cake yang ini bun: