ik
Rabu, 09 Maret 2016

Cara Membuat Roti Sobek di Panggangan Maupun Magic Com

Requestnya little sister yang lagi ngidam, baru mau difoto udah dicomot duluan ini roti sobek ala hanni irsyad. Umpama anda nggak punya panggangan bisa juga dibuat pakai magic com. Nanti saya sertakan caranya ide dari mbak utami lestari dipaling bawah. Mau pakai oven malah bisa banget dong bunda cukup pakai suhu 180 derajat celcius selama 20 menit.

Cara Membuat Roti Sobek di Panggangan Maupun Magic Com

Resep Roti Sobek

Bahan:
  • 250 gr terigu protein tinggi
  • 1 sdt ragi instant
  • 3 sdm gula pasir
  • 1 sdm susu bubuk atau susu kental manis putih larutkan dengan 150 ml air matang
  • 1 butir telor
  • 3 sdm minyak sayur (saya kehabisan mentega dan margarin)
  • Sejumput garam

Cara Membuat Roti Sobek

  1. Campur semua bahan kecuali minyak dan garam. Aduk rata.
  2. Masukkan minyak dan garam. Uleni kalis.
  3. Diamkan 30 menit atau sampai ngembang 2 kali lipat.
  4. Setelah ngembang kempiskan adonan.
  5. Bentuk dan isi sesuai selera.
  6. Tata di loyang yang sudah dioles margarin.
  7. Diamkan lagi selama 20 menit.
  8. Setelah ngembang lagi olesi bagian atas dengan susu kental manis putih taburi parutan keju dan meses.
  9. Panggang sampai matang.
  10. Begitu matang segera olesi bagian atasnya dengan mentega.

Cara Pakai Magic Com

  1. Olesi panci magic com dengan margarin, tata adonan yang sudah dibentuk ke panci.
  2. Tutup rapat magic com, klik tombol cook, tunggu sampai tombol pindah ke posisi warm.
  3. Klik lagi ke posisi cook, biasanya dari posisi warm ke cook nggak bisa langsung dicetrek atau dipindah ke cook.
  4. Tunggu beberapa menit sampai tombol benar-benar mau dipindah, kalau dipaksa atau diganjel bisa mengakibatkan magic com rusak.
  5. Lakukan berulang-ulang sampai matang (klik dari warm ke cook).
  6. Jadi dech.
Coba juga:

Simpan Resep di Facebook
Simpan Resep di Twitter
Simpan Resep di Google+
Tags :

Related : Cara Membuat Roti Sobek di Panggangan Maupun Magic Com

  • Resep Cara Membuat Roti Empuk Seperti Kapas Selamat malam bunda semua ini adalah roti empuk kayak kapas ala sugiman yang mau resep di bawah ya. Tidak ada tips khusus dalam pembuatan roti ini cuman harus mengikuti ...
  • Cara Membuat Roti Bentuk Ulat dari Bahan Sisa Mau ketawa sendiri liat roti bentuk ulat beginian tadinya hanya ingin memanfaatkan sisa dari puff pastri dan vla bekas pie susu jadilah seperti ini hasil dari otak isen ...
  • Resep Cara Membuat Roti Burger dan Pizza Roti burger dan pizza ala bunda ouzu memberikan hal yang terbaik di saat-saat terakhir kebersamaan senyum bahagia dan tawa canda itu tidak akan terlupakan. I love you m ...
  • Resep Cara Membuat Roti Cane Kare Daging Kentang Roti cane ala nini sekarmelati ibu ibu sama kare daging dan kentang jadi 5 lembar bu roti cane buat makan siang selamat makan siang. Resep kue cane saja ya bunda kalau ...
  • Resep Cara Membuat Roti Tawar Empuk Bunda ini postingan pertamaku sukses roti tawar empuk ala anie sahrini masih hangat. Aku nggak pakai krim bun susu bubuk saja sama mentega putih. Simple saja yang penti ...