ik
Rabu, 18 Juni 2014

Resep Cream Kue Tart Ulang Tahun

Ini  hasilku belajar, banyak yg suka dan akhirnya terima pesanan jadi pengen belajar terus. Nah ada pertanyaan tentang resep cream kue tart yang saya gunakan untuk membalut kue ulang tahun. Sedikit cerita bahwa itu hasil belajar otodidak bun. Ibaratnya sampai mandi keringat, meneteskan air mata saat, kueku gagal dan gagal tapi bikin lagi..lagi lagi dan lagi...alhamdulillah Resep Cream Kue Tart Ulang Tahun jadi. Terus semangat pasti bunda kurnia bisa lebih cantik dari kue itu.
Resep Cream Kue Tart

Cream Kue Tart

Bahan1
  • 150 gula pasir
  • 4 telor
  • 1 sdm peres SP
Bahan 2
  • Terigu 125gr
  • maizena 2 sdm peres
  • 2 sdm coklat bubuk peres
  • 2 sdm susu bubuk peres
  • 1/4 sdt garam
Bahan 3
  • minyak 200ml
  • 150 coklat batang dark coating

Cara Membuat Cream

  1. Campur dan  kocok sampai kaku dan kental bahan 1 (sebut  saja kocokan telur)
  2. Campur semua bahan 2 secara merata. (sebut saja bahan 2)
  3. Campur dan lelehkan bahan 3. (sebut saja coklat cair)
  4. Lalu masukkan hasil bahan 2 sambil diayak kedalam kocokan telur,aduk rata tanpa mixer.
  5. Masukkan pula lelehan coklat, aduk rata.
  6. Masukkan ke loyang, kukus 40 menit dengan api sedang.
Untuk di ingat, gunakan coklat batang yg coating bukan compound. Kalau compoud khusus coklat cetak/ hiasan. Kalau dibuat campura bolu/cake coklatnya mengendap kebawah atau benyek seperti bubur coklat. Sedang coating coklat khususus leleh .bisa menyatu di cake. Seandainya ga ada coklat dark coating..ga pake juga yummmmy

Trus ada juga yang bertanya, kini pertanyaan datang dari bunda Ening Rohmah. Begini bunyiya " Itu coklat yang ditempel di pinggir kok bisa bagus lurus caranya gimana? Coba saya jawab ya bun:
Itu saya pakai cetakan coklat bun, ada yg jual kok ditoko bahan kue atau kalau.ga punya, siapkan plastik es kiloan, taruh diatas.loyang., cair kan coklat lalu siram diatas plastik tersebut..ratakan. Kemudian masukkan kulkas 10 menit, keluarkan ambil penggaris, garisin pakai spatula atau pisau. Masukkan kulkas 10 menit ( yg penting dah mengeras), keluarkan lepaskan dari plastik. Jadi dech coklat lurus panjang dan lebarnya sesuai selera kita. Lalu tempel dikue yang udah diolesi cream. begitu bunda

Simpan Resep di Facebook
Simpan Resep di Twitter
Simpan Resep di Google+

Related : Resep Cream Kue Tart Ulang Tahun