ik
Kamis, 03 Juli 2014

Resep Nugget Ayam Crispy

Nugget tempe kriuk, saya lihat resep nuget ayam nya bunda Veranny AmeLiia yang saya ganti dengan tempe, dan sebagian cara pengolahannya dengan cara Bunda Fajar. Mereka berdua memang inspirasi saya dan semangat kehidupan di dunia memasak. Cara mereka sangat simple dan kreatif sehingga saya juga terpacu untuk mengembangkan nugget tempe karena pada awalnya nugget identik dengan ayam. Rasa dari nugget tempe sangat enak dan crispy bun. Rugi banget jika tidak mencoba resep nugget ayam.

Resep Nugget Ayam Crispy
Coba juga nugget ayam:

Resep Nugget Ayam

Bahan A
  • Tempe
  • Bawang Putih, haluskan
  • bawang merah, haluskan
  • merica bubuk
  • kemiri, haluskan
  • garam
  • sasa
Bahan B
  • 2 butir telur
  • terigu 2 sendok makan
  • wortel 1 batang, rajang kecil

Cara Membuat Nugget Tempe

  1. Tempe saya kukus terlebih dahulu, masih anget2 saya lumat dengan lumpaang batu, dikasih bawang putih halus, bawang merah halus, merica bubuk, kemiri halus, garam dan sasa.
  2. Pindah ke baskom, saya taruh telur, terigu, sagu dan wortel, aduk mengggunakan tangan.
  3. Olesi minyak pada loyang, taruh adonan nuget di dalamnya. Kukus sampai matang. Dikeluarkan setelah dingin, di iris, kocok putih telur sampai berbusa dengan garpu, celup nuget di putih telur, kemudian balur dengan tepung terigu dicampur masako rasa ayam. Saya sendiri melakukan 2x pembaluran telur putih dan terigunya.
  4. Simpan dalam frezer 20 menit, baru saya goreng.

Resep Nugget Tempe ini saya tidak memakai tepung roti/panis tujuannya supaya nugget ayam berkulit dan kriuk seperti ayam kriuk. Pokoknya mengikuti kesukaan suami dan anak. Masalanya kedua anak saya sangat suka yang berbau crispy. Biasalah bun anak kecil suka yang agak kriuk. Selamat mencoba resep nugget tempe ya bun semoga suka dan yang paling penting nantinya bisa menciptakan variasi nugget baru.

Simpan Resep di Facebook
Simpan Resep di Twitter
Simpan Resep di Google+

Related : Resep Nugget Ayam Crispy