ik
Kamis, 13 November 2014

Cara Membuat Rendang Padang Bumbu Racikan

Lagi kepengin rendang padang. Berbahagialah jadi orang padang karena rendang termasuk makanan terenak di dunia. Saya kalau travelling selalu merindukan nasi padang padahal saya orang jawa timur. Nama saya Triana Zoe bunda, salam kenal ya.Saya beberapa kali coba bikin rendang pake racikan ikutin resep tapi hasil tidak bisa seperti resto padang. Ini tadi iseng-iseng ke pasar beli bumbu racikan sama tukang bumbu bunda2. Saya utarakan mau bikin berapa banyak. Si ibu tukang bumbu meracik dibungkus plastik nyendok2 banyak macem. Terus beli kelapa parut peras sendiri. Ini masaknya 4 jam tapi hasilnya 11-12 lah sama resto "Sar*. Rat* yang te o pe ituh.



Resep Rendang Padang

bahan
  • 1/2 kg daging has luar potong2 agak besar
  • 1 butir kelapa
  • bumbu jadi untuk rendang, bilang untuk 1/2 kg daging
  • kentang kecil2 untuk rendang 1/4 kg

Cara Membuat Rendang Padang

  1. Siapkan santan encer dan kental dari 1 butir kelapa.
  2. Tumis bumbu2 sampai harum.
  3. Masukkan daun salam daun jeruk daun kunyit.
  4. Masukkan daging sampai kaku, tuang santan encer sedikit demi sedikit sampai habis. Kecilkan api sambil sesekali diaduk.
  5. Masukkan kentang yang sudah dicuci bersih digosok2 karena kulit tidak dikupas.
  6. Tuang santan kental sedikit demi sedikit sambil diicip.
  7. Terakhir tinggal tunggu sampai berminyak dan wangi, total waktu bisa 4 sd 5 jam.
note: harus sabar supaya hasil maksimal. Bagi yang ingin bumbunya buat sendiri silhkan coba Membuat Rendang Asli Palembang Buatan Sendiri.

Simpan Resep di Facebook
Simpan Resep di Twitter
Simpan Resep di Google+
Tags :

Related : Cara Membuat Rendang Padang Bumbu Racikan