Ayam lodho saya share karena biasanya aku makan makanan khas trenggalek ini nunggu kakak datang. Tapi sekarang sudah bisa sendiri dan rasanya juga tidak kalah nyumi. Mau nyoba? Boleh saja tapi maaf sebelumnya kalau tanpa takaran asal cemplung.
Resep Ayam Lodho
Bahan:- 1 ekor ayam kampung (bisa utuh atau dipotong sesuai selera, cuci bersih lalu panggang sampai kcoklatan)
- Bawang merah
- Bawang putih
- Cabe kecil
- Cabe besar
- Kunyit
- (Semua digoreng sebelum dihaluskan)
- Gula
- Garam
- Penyedap rasa bila suka
- Lengkuas
- Jahe
- Batang sereh
- Daun salam
- Daun jeruk
- Santan
Cara Membuat Ayam Lodho
- Semua bumbu masukan dalam panci berisi air cukup banyak kira-kira ayam bisa terendam.
- Masukan ayam bakar, ungkep sampai ayam empuk.
- Tambahkan air kalau ayam belum matang.
- Ayam matang, sisakan air sedikit, tambahkan santan.
- Tunggu sampai mendidih.
- Siap dihidangkan bersama nasi putih hangat.
- Oh iya makin pedas makin maknyus.
Cobain juga resep ayam yang lain: