ik
Selasa, 28 Juli 2015

Resep Cara Membuat Nasi Liwet Sunda Magic Com

Nasi liwet sunda yang dibuat dengan magic com praktis. Dulu waktu acara KKN kampus ke sukabumi, warga disana suka bikin acara kumpul makan nasi liwet di sebar di atas daun pisang panjang. Walau lauk seadanya, tapi tetep nikmat. Kebayang nikmatnya mbak makan beralas daun pisang, menu pendamping sederhana tapi tambah nikmat ya.

Resep Cara Membuat Nasi Liwet Sunda Magica Com

Sekarang baru tau resep nasi liwet sunda begini. Jadi pengen nyoba. Terimakasih ya mbak diah yulianti atas sharenya. Kayaknya bisa nasi liwet dibakar. Bakal tambah harum kalau dibakar ya, apalagi ditambah harum daun pisang mbak.

Resep Nasi Liwet Sunda

Bahan :
  • 2 gelas Beras
  • 3 gelas Air
  • 3 lembar daun salam
  • 3 batang serai geprek (ambil putihnya)
  • 7 siung bawang merah, iris
  • 2 siung bawang putih, cincang
  • 3 cabai merah (buang biji), iris-iris
  • garam
  • teri goreng
  • bawang merah goreng

Cara Membuat Nasi Liwet Sunda

  1. Tumis bawang merah dan bawang putih sampai wangi. Sisihkan.
  2. Cuci beras. Masukkan air, daun salam, serai, tumisan bawang, cabai dan garam. Cicipi rasanya (sampai rasanya sesuai selera).
  3. Masak di rice cooker seperti memasak nasi biasa.
  4. Kalau sudah matang, masukkan teri goreng, aduk-aduk.
  5. Taburi bawang merah goreng.
  6. Siap dihidangkan dengan lauk.
Coba juga:

 

Simpan Resep di Facebook
Simpan Resep di Twitter
Simpan Resep di Google+
Tags :

Related : Resep Cara Membuat Nasi Liwet Sunda Magic Com