ik
Sabtu, 21 Juni 2014

Resep Roti Mini Manis

Roti Mini Manis versiku edisi nekat, kenapa nekat? Karena dipanggang di magic com, seharusnya di oven.  Kalau aku, magic com aku pakai eksperimen masak segala makanan bund. Maklum di kost. Kalau di rumah ya lain cerita. Di rumah peralatan perangnya lebih lengkap. Resep Roti Mini Manis rasanya ya kayak roti manis kebanyakan bun, ini aku terinspirasi dari roti unyil khas Bogor yang tenar itu lho. Hasilnya tekstur bawah garing kayak nastar. Harap dimaklum, judulnya aja nekat bin darurat ala magic com.

Resep Roti Mini Manis
Roti ini cocok buat sarapan, silahkan diintip: Resep Roti Tawar & Resep Roti Gabin Isi Perkedel

Roti Mini Manis

Bahan
  • terigu 1/4 kg
  • susu bubuk 1 sdm
  • susu cair 100 ml
  • kuning telur 2 btr
  • gula 3 sdm
  • fermipan 1 sdt
  • margarin 2 sdm.

Cara Membuat Roti Mini

  1. Aduk rata semua bahan, uleni sampai kalis dan dibanting-banting. Diamkan 45 menit, tutup pakai serbet/plastik wrap.
  2. Kempiskan adonan ambil sedikit/kecil-kecil bentuk dan isi sesuai selera. Diamkan 30 menit.
  3. Olesi dengan kuning telur dan susu cair sedikit, panggang 20 menit. Pakai magic com tekan cook 2-3x dan sisanya biarkan di warm.

Simpan Resep di Facebook
Simpan Resep di Twitter
Simpan Resep di Google+

Related : Resep Roti Mini Manis