Ada yang mau? Dawet ayu home made bunda by sevi. Tepung hunkue boleh tidak pakai cukup tepung beras dan tepung kanji saja, untuk warna hijaunya gunakan pasta pandan. Ini contohnya penampakannya, saya kasih tahu karena jarang ada yang gunain.
Resep Dawet Ayu
Bahan:
- 100 gram tepung beras
- 50 gram tepung hungkwe
- 25 gram tepung kanji
- 1200 ml air
- 1/2 Sendok teh pasta pandan
- Air dingin
- Pelengkap
- Santan
- Gula merah
- Buah nangka potong kecil jika suka
- Es batu
Cara Membuat Dawet Ayu
- Campur semua tepung, larutkan dengan 300 ml air dan pasta pandan.
- Didihkan sisa air.
- Setelah mendidih masukkan larutan tepung, api kecil, aduk-aduk sampai mendidih dan tetap dimasak sampai tanak.
- Siapkan air dingin dalam baskom atau bisa beri es batu di baskom.
- Bubur dawet yang masih panas tuang ke dalam cetakan dawet, tekan sedikit saja dan biarkan jatuh sendiri ke dalam baskom berisi air dingin, lakukan sampai bubur habis.
- Untuk gula, masak gula merah dan air.
- Siap dinikmati dengan santan dan potongan buah nangka.
Coba juga: