Bubur ubi ungu ala reny enak dan lembut. Yang punya balita pasti suka juga. Resep disimak yah bunda kalau ada yang mau coba. Silahkan dicoba, buatnya agak ribet tapi dengan porsi saya bisa berbagi kanan kiri jadinya 1 panci penuh.
Bubur Ubi Ungu |
Resep Bubur Ubi Ungu
Bahan:
- 3 buah ubi ungu
- 3 buah ubi kuning
- 1 buah pisang raja
- 1/2 kg kolang kaling
- 2 bungkus pacar cina
- 1 buah kelapa parut
- 1 ons gula merah
- 1/2 kg gula putih
- 2 bungkus vanili
- 5 sdm tepung beras
- 2 sdt garam
Cara Membuat Bubur Ubi Ungu
- Masak pacar cina dengan 2 gelas air gula merah dan garam (saring dan disisihkan).
- Masak lagi dengan panci ukuran sedang ubi ungu dan ubi kuning yang dipotong dadu, dengan 4 gelas air selama 15 menit, masukan pacar cina yang tadi sudah direbus dan disaring, masukan kolang kaling aduk-aduk.
- Masukan gula putih aduk, masukan santan kira-kira 1 liter dari 1 kelapa.
- Aduk rata masukan vanili dan tepung beras yang dicairkan setengah gelas aduk-aduk terakhir masukan pisang yang dipotong dadu tunggu menggolak dan nanti akan mengental jika sudah sedikit dingin.
- Silahkan coba jika ada yang minat.
Bubur berikut ini sangat recomended sekali bun, banyak dicari, yuk coba: