Kemarin bikin bakpao gagal gak lembut sama sekali. Syukur alkhamdulillah hari ini bikin berhasil ini masih hangat bun. Terima kasih ya bunda fajar resepnya bakpao sama pisang molen. Resep Bakpao bunda fazar dan dipraktekkan oleh Pipit Audrya.
Resep Bakpao
Bahan
- 250 gr tepung terigu cakra kembar
- 1 sdm tepung kanji
- 2 sdm gula pasir
- 1 sdm blue band
- 1/2 sdt ragi instan larutkan dengan 10 ml air
- 1 sdt baking powder
- 2 sdm skm campur air jadikan 130 ml
Cara Membuat Bakpao
- Campur semua bahan termasuk ragi instan yg sudah larut.
- Uleni sampai kalis.
- Banting" sampai adonan lumer dan kalis betul tutup dengan kain basah 30 menit.
- Kemudian bentuk adonan bulat bulat lalu diamkan lagi 1 jam.
- Panaskan dandang kukus bakpao selama 10 menit gunakan api kecil.
- Untuk isianya bisa di kombinasi sendri ya bun.