Matang bun si pinky bolu kukus rambutan ala bunda purnama. Lumayan untuk teman ngopi dan nonton metro tv. Pas masuk mulut bagian pipim coklatnya terasa sekali. Ih saya mendramatisir sekali hhe.
Resep Bolu Rambutan
Bahan:
- 3 butir telur
- 1 gelas gula pasir
- 1 1/4 gelas terigu
- 1 sdt sp
- 1/2 sdt bp
- 1 sdt
- vanilli
- 1 gelas irisan buah rambutan
- 3 sdm skm
- 3 sdm minyak goreng
- 1/4 gelas
- air
- pasta sesuai selera
Cara Membuat Bolu Kukus Rambutan
- Mixer dengan kecepatan maksimal telur, gula pasir, sp dan vanilli sampai mengembang berjejak.
- Tambahkan rambutan, skm, minyak dan air.
- Kecilkan mixer masukan bp dan terigu sedikit-sedikit, aduk-aduk rata beri pasta, saya memakai rasa strawberry.
- Masukkan adonan dalam loyang yang sudah diolesi margarin dan ditaburi terigu.
- Kukus 20 menit (sebelumnya kukusan dipanaskan dulu).
Resep Bolu Kukus Irit White Coffee