Cara membuat daging bumbu bali ala nhelsya. Bumbu bali khasnya warna kuah cenderung hitam lekat. Biasanya daging pada direbus dulu namun tergantung selera saja. Kayak saya kebetulan daging lagi pengen saya goreng dulu baru saya masak. Andai punya ide lain silahkan saja ini kan masalah selera. Dari pada banyak omong langsung praktek resep daging bumbu bali yang ajib rasanya.
Resep Daging Bumbu Bali
Bahan:
- 1 bungkus bumbu bali
- 5 butir bawang merah iris kecil
- 6 buah cabe rawit (haluskan)
- 3 siung bawang putih (tumbuk halus)
- 3 sendok makan minyak untuk menumis
- 1 sendok teh gula pasir
- garam dan micin secukupnya
- kecap manis secukupnya (kecap ABC)
- Daging secukupnya (goreng setengah matang)
Cara Memasak Daging Bumbu Bali
- Tumis bawang merah dan bawang putih sampai keluar aromanya.
- Kemudian masukkan 1 bungkus bumbu bali dan cabe yang sudah dihaluskan tadi serta gula, garam, micin dan kecap manis secukupnya.
- Tumis sampai keluar aromanya.
- Selanjutnya masukkan daging yang sudah digoreng setengah matang, serta tambahkan air secukupnya.
- Masak dengan api yang sedang sampai dagingnya empuk, angkat dan sajikan.
- Selamat mencoba.
- Kalau mau ditambahin daun jeruk juga lebih enak.
Coba juga yang berikut ini bun: