ik
Rabu, 24 Februari 2016

Resep Rendang Jengkol dan Cara Mengolah Tidak Bau

Aku posting ini saja deh bunda rendang jengkol ala listiyana marjiun rasanya endes banget ngabisin nasi bunda. Ada teknik dari teman katanya manjur untuk menghilangkan bau tapi prosesnya agak lama. Katanya kalau pintar ngolah nggak ada baunya sama sekali tinggal makan banyak-banyak. Caranya kalau saya sebelum direbus direndam 2 hari sering diganti air direbus digeprek rendam lagi semalam baru esoknya dimasak dijamin nggak bau.

Resep Rendang Jengkol dan Cara Mengolah Tidak Bau

Resep Rendang Jengkol

Bahan:
  • jengkol
Bumbu:
  • cabe merah
  • bawang merah atau putih
  • ketumbar
  • kemiri
  • lengkuas
  • jahe
  • kunyit
  • daun salam dan daun jeruk
  • kecap
  • santan
Takaran bumbu sesuai selera ya bunda

Cara Membuat Rendang Jengkol

  1. Rebus jengkol agak lama ya bunda.
  2. Setelah itu kupas.
  3. Langsung digeprek sampai benar-benar penyet biar nggak keras.
  4. Haluskan semua bumbu mengunakan blender kecuali daun salam dan jeruk dan santan.
  5. Kemudian tumis bumbu sampai harum.
  6. Masukkan jengkol yang sudah digeprek.
  7. Lalu masukkan santan.
  8. Tambahkan garam, gula, micin, masako, daun salam dan jeruk.
  9. Tunggu sampai mengering lalu angkat.
Atau mau ngolah jengkol menjadi masakan yang ini?

Simpan Resep di Facebook
Simpan Resep di Twitter
Simpan Resep di Google+
Tags :

Related : Resep Rendang Jengkol dan Cara Mengolah Tidak Bau