Semoga bunda-bunda tidak bosan ya dengan postinganku, kali dapat resep donat menul dari bunda umina, terimakasih bun resepnya. Kalau margarinnya dingin akan menghambat proses fermentasi. Saran saya didiamkan disuhu ruang sampai suhunya normal. Fungsi margarin yang dimasukkan ke minyak goreng membuat donat lebih empuk dan tidak menyerap banyak minyak lebih bagus bila pakai mentega putih.
Fermipan tidak perlu dicairkan, langsung aduk bersama tepung yang masih kering. Kalau saya per donat 40 gr kurang lebih 1 sdm. Tidak ada cetakannya bunda, memakai cetakan tangan. Jumlah tergantung ukurannya bun kalau gede-gede jadi sedikit, kalau kecil-kecil jadi banyak. Adonannya empuk tapi kalis.
Coba juga: Tips Membuat Donat Kentang Enak dan Lembut
Resep Donat yang Menul
Bahan:
- Segitiga biru 250 gr
- Kuning telur 1 (kalau pengen lebih lembut 2)
- Fermipan 1 sdt
- Gula halus 1 sdm
- Margarin 40 gr
- Air hangat secukupnya, air tidak pernah saya takar (karena tidak punya gelas takar) tiap bikin donat, ambil air keran dihangatkan dipanci beberapa detik, sudah seperti itu saja bun
Cara Membuat Donat Menjadi Menul
- Campur terigu, gula, fermipan, aduk.
- Tambahkan telur dan air, uleni hingga tercampur rata.
- Tambahkan margarin, uleni sampai kalis.
- Bulatkan adonan, tutup dan istirahatkan 15-20 menit.
- Kempiskan dan bentuk bulat pipih, tutup lagi selama 15 menit.
- Panaskan minyak, beri margarin 1 sdm kedalam minyak.
- Lubangi dan goreng.
Tips membentuk Donat
Nanti setelah adonan jadi bulatkan menjadi beberapa buah, seperti di picture.
Kemudian tutup rapat (saya pakai nampan agar cepat mengembang)
Kemudian bentuk adonan, usahakan permukaannya mulus, dan pipihkan (setelah nampan saya tumpuk seperti ini, saya tutup menggunakan kain bersih mengelilingi nampan)
Setelah 20 menit lubangi saat mau digoreng, ngelubanginnya pelan-pelan dan jangan terlalu lebar bun.
Setelah itu goreng, setelah donat naik atau mengembang diwajan langsung balik, selisih beberapa detik balik lagi lalu biarkan sampai kekuningan, kemudian balik lagi.